LANSIA RASAKAN MANFAAT KEBUN GIZI PADASUKA

No Images Preview

LANSIA RASAKAN MANFAAT KEBUN GIZI PADASUKA


CIMAHI

Serat menjadi kebutuhan nutrisi pada lansia yang perlu dipenuhi karena dapat menurunkan risiko penyakit yang umumnya diderita saat usia lanjut seperti diabetes dan penyakit jantung. Serat pangan bisa didapat melalui biji-bijian utuh, buah-buahan, dan sayuran.


Seperti Pemberdayaan yang dilakukan di Desa Binaan Padasuka. Fitri selaku Fasilitator telah melaksanakan panen sayuran hasil kebun gizi untuk kesekian kalinya. Kali ini kebun gizi ini yang berlokasi di RT 02 RW 20 Kel. Padasuka Kec. Cimahi Tengah  di mana pada panen kali ini sayuran yang di panen nya berupa sayuran 70 Ikat Pakcoy dan 50 Ikat kangkung.


Dalam proses pemanenan ini di lakukan oleh para kader kebun gizi, yang berjumlah 5 orang yang berasal dar warga setempat.


Hasil panen ini akan di bagikan secara gratis 53 Penerima manfaat lansia di sekitar kebun gizi, dan juga kepada Komunitas peserta senam di lingkungan Kel. Padasuka.


#KebunGizi

#RumahZakat

© 2024, InfakID All Reserved [57]