Pengobatan Gratis Untuk Ibu Sukarti
31 Agu 2023

Detil Penyaluran
Bu Sukarti namanya, beliau adalah member lama di Klinik Pratama Rumah Zakat. Ibu Sukarti yang beralamat di Cipinang lontar merupakan seorang janda. Beliau ditinggal suami sudah 7 bulan yang lalu karena tertabrak motor juga karena memiliki riwayat sakit jantung. Untuk mencukupi kehidupan sehari-hari bu Sukarti memperoleh uang dari anaknya setiap minggu sebesar 200 ribu rupiah. Karena masih dirasa kurang, bu sukarti mencari tambahan dengan mengumpulkan barang-barang rongsokan untuk di kumpulkan dan di jual kembali. Dari hasil barang rongsokan itu kadang menghasilkan 200 ribu selama 1 bulan.